Scroll untuk membaca artikel
Kesehatan

Awas, Kerupuk Sarang Rhodamin dan Boraks

1
×

Awas, Kerupuk Sarang Rhodamin dan Boraks

Share this article
Rhodamin dan Boraks Banyak Ditemukan Untuk Pewarna Kerupuk

radartvnews.com- Balai Pengawas Obat dan Makanan Propinsi Lampung merilis sejumlah produk pangan yang membahayakan kesehatan dari sejumlah pasar tradisional di Bandar lampung (9/2).

Berdasarkan hasil uji laboratorium yang dilakukan sejak dua pekan terakhir, ditemukan 65 sample makanan mengandung Rhodamin B dan Boraks.

Setia Murni Kepala BPOM Lampung mengatakan, sejumlah sampel dinyatakan positif mengandung zat perwarna tekstil atau Rhodamin B  serta Boraks yang sangat membahayakan kesehatan.

“dari hasil uji lab ditemukan pada 65 makanan mengadung zat berbahaya,’ kata Setia.

Makanan mengandung bahan kimia berbahaya ini banyak ditemukan dalam sample kerupuk dari tujuh pasar tradisional.

“bagi masyarakat yang mengkonsumsi makanan yang mengandung Rhodamin B dan Borak dalam jangka waktu lama akan berimbas menyebabkan kanker,” imbuh Setia.

Petugas sudah menegur penjual untuk tidak mengambil dan menjual makanan yang berbahaya bagi kesehatan tersebut, makanan yang terjaring mengandung zat berbahaya dicatat identitasnya untuk memberitahukan tempat produksi makanan yang berbahaya itu.(ren/san)