Scroll untuk membaca artikel
Hukum dan Kriminal

Kedok Mahasiswa, Pelaku Curanmor Merajalela

1
×

Kedok Mahasiswa, Pelaku Curanmor Merajalela

Share this article
Pelaku Kejahatan Terjaring Dalam Operasi Sikat Krakatau 2018

Radartvnews.com- Dua pekan Operasi Sikat Krakatau 2018 Polresta Bandar Lampung mengamankan 37 pelaku kejahatan dan mengungkap 32 kasus kejahatan.

Kompol Harto Agung Cahyono Kasatreskrim Polresta Bandarlampung menjelaskan, petugas memetakan lokasi rawan kejahatan.  Untuk meminimalisir, Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung memberlakukan hunting strongpoint. Hunting dilakukan lantaran pelaku kejahatan semakin cerdas dengan berkedok sebagai mahasiswa.

“petugas memetakan lokasi rawan kejahatan.  Untuk meminimalisir, Satuan Reserse Kriminal Polresta Bandar Lampung memberlakukan hunting strongpoint,” kata Harto.

Adapun kawasan rawan kejatan meliputi Sukarame, Kemiling dan Kedaton dengan modus operandi semakin beragam salah satunya menyamar sebagai mahasiswa.

“kawasan rawan kejatan meliputi Sukarame, Kemiling dan Kedaton dengan modus operandi semakin beragam salah satunya menyamar sebagai mahasiswa,” ujar Harto.

Beberapa rumah kost  yang dicurigai menjadi tempat singgah para pelaku menjadi perhatian petugas, imbuh Harto.

Diketahui agustus 2018  terdapat 24 laporan terkait kejahatan  curanmor jumlah ini  meningkat dari bulan juli laporan kejahatan berjumlah 8 kasus.(ren/san)