Scroll untuk membaca artikel
Olahraga

12 Tim Sepak Bola U-11 Berebut Tiket Ke China Kejurnas Sepak Bola U-11 Goes To China

1
×

12 Tim Sepak Bola U-11 Berebut Tiket Ke China Kejurnas Sepak Bola U-11 Goes To China

Share this article

Turnament sepak bola International Dreams Come True Goes to China Kejuaraan Nasional, Kejurnas Piala Bupati Lampung Selatan tahun 2019 resmi dibuka pelaksana tugas, Plt Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto. Turnamen perdana ini dilaksanakan di Stadion Zainal Abidin, Kota Kalianda.

Sejumlah klub atau SSB yang mengikuti kejuaraan itu diantaranya, KKGO Bangka Belitung, Erlangga FC DKI Jakarta, Saswco Bandung, Akademi Persib Cimahi, Apc Fanshop Cimahi, Ras Boyolali Jawa Tengah, SSB Laskar Joko Samudro Gresik JAA Timur dan SSB 58 Lampung Timur. Kemudian, Siger United Bandar Lampung, Putrad Pb Fc Lampung Tengah, Ska Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan  dan SSB Bintang Selatan Kabupaten Lampung Selatan.

Nanang Ermanto menyabut baik dan mengapresiasi turnamen sepak bola U-11 yang diselenggarakan di Kabupaten Lampung Selatan. Melalui turnamen tersebut dapat meningkatkan prestasi atlet sepak bola U-11 yang ada di Provinsi Lampung dan Kabupaten Lampung Selatan pada khususnya.

Pemkab Lampung Selatan berharap atlet-atlet dari luar daerah ini bisa menjadi motivasi bagi adik-adik atlet sepak bola di Lampung. Pembukaan Kejurnas sepak bola U-11 Goes To China ini, di tandai denagn tendangan oleh Plt Bupati Lampung Selatan.(Ma’i/Bow)