Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

Flyover Bukit Asam Hambat Pemudik

0
×

Flyover Bukit Asam Hambat Pemudik

Share this article
Flyover Bukit Asam Hambat Pemudik, Pemudik Terhambat Hingga Simpang Baruna Panjang (19/6/2018)

radartvnews.com- Kepolisian Resort Kota Bandar Lampung terpaksa merekayasa arus lalu lintas bagi arus kendaraan yang akan menuju pelabuhan Bakauheni maupun menuju Bandar Lampung.

Ini dilakukan untuk mengurai peningkatan volume kendaraan di kilometer 15 Jalan Lintas Sumatera Soekarno Hatta akibat pengerjaan proyek flyover  Tarahan II milik PT Bukit Asam tbk.

Puluhan personil gabungan dari Direktorat Lalulintas Polda Lampung bersama Polresta Bandar Lampung, memberlakukan sistem contraflow bagi kendaraan yang melintas.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Lampung Kombes Kemas Ahmad Yamin mengatkan Jalur Baruna Panjang merupakan lokasi yang tiap tahun menjadi prioritas.

“baruna pada tahun yang sudah sellalu terjadi kepadatan, namun dua kilo dari simpang baruna ada perbaikan dan penyempitan jalan, petugas melakukan buka tutup jalur,” ujar Kemas.

Bila masih terjadi penumpukan kendaraan, petugas akan mengalihkan arus menggunakan lajur tol ir. Sutami yang langsung tembus desa hatta, Lampung Selatan, imbuh Kemas.

Kemas Ahmad Yamin menambahkan penggunaan jalur tol alternatif sudah diterapkan di beberapa tempat yang menjadi titik kemacetan seperti di persimpangan metro Tegineneng Pesawaran dan Terbanggi Besar yang dipastikan tidak ada penumpukan kendaraan hingga h+4 hari ini.(ren/san)