Scroll untuk membaca artikel
Peristiwa

Teraktual, Radar Lampung TV Raih Penghargaan

30
×

Teraktual, Radar Lampung TV Raih Penghargaan

Share this article

Radartvnews.com – Jumat pagi, Polda Lampung menggelar Rapat Kerja Teknis Bidang Humas Polda Lampung dan dihadiri pejabat utama Polda Lampung dan sejumlah pimpinan redaksi media cetak, online dan elektronik di Bandar Lampung. Pada kesempatan ini, Radar Lampung TV mendapatkan piagam penghargaan yang diberi Kapolda Lampung Irjend Pol Purwadi Arianto, kepada Deputi GM Radar Lampung TV, Jefri Ardi.

Selain Radar Lampung TV, media cetak Radar Lampung, 28 media cetak, online dan elektronik juga mendapatkan piagam penghargaan. Pemberian penghargaan ini atas peran serta dan kerjasama sejumlah media dalam pemberitaan yang positif .

Kapolda Lampung, Irjend Pol Purwadi Arianto, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi media yang telah mempublikasi pemberitaan, khususnya Polda Lampung. Humas harus membangun opini positif kepada masyarakat dan berperan menangkal berita negatif.

Jendral bintang dua ini menambahkan, kegiatan ini bertujuan memperbaiki pelayanan publik, peningkatan profesionalisme dalam penegakan hukum, meningkatkan Kambtinas dan peran media sangat membatu Polda Lampung. (Leo/Bow)