Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

6 Tahun Radar Lampung Online, Dari Donor Darah Hingga Santunan

30
×

6 Tahun Radar Lampung Online, Dari Donor Darah Hingga Santunan

Share this article

Radartvnews.com – Radarlampung.co,id jaringan Radar Lampung TV merayakan hari jadinya ke-6.  Momentum milad ini diawali dengan pembagian stiker di Tugu Adipura Bandar Lampung kepada sejumlah  pengendara baik roda empat maupun roda dua, Kamis (1/7).

Gelaran donor darah dilakukan di Gedung Graha Pena Lampung, diikuti oleh sejumlah karyawan dan warga. Salah satunya Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad.

Usai donor, ia menyampaikan pesan khusus dari Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugianto untuk Hut yang ke-6 Radarlampung.co.id. harapannya kedepan Radarlampung.co.id dapat memberikan informasi yang cepat, tepat dan akurat kepada masyarakat.

CEO Radarlampung.co.id, Purnawirawan mengucapkan terima kasih kepada para pembaca sehingga Radarlampung.co.id bisa bertahan hingga enam tahun. Diharapkan kedepannya, Radarlampung.co.id bisa menjadi referensi bagi masyarakat Lampung dan luar Lampung serta terus bisa bertahan ditengah mewabahnya Pandemi Covid-19 saat ini.

Usai melakukan donor darah bersama, kegiatan dilanjutkan dengan kegiatan menyantuni anak yatim.(rmd/san)