Radartvnews.com- Provinsi Lampung masih bertahan di sepuluh besar perolehan medali sementara di PON ke-20 Papua.
Setelah sukses mendulang medali emas dari cabang olahraga menembak putra, sofbol, muaythai, dan senam artistik, kini kontingen Lampung kembali menyumbang medali emas dari cabang olahraga angkat besi. Medali perak sendiri dipersembahkan oleh tim bisbol.
Hingga pukul 20.30 WIB, Provinsi Lampung berhasil meraih lima medali emas dan satu medali perak. Raihan ini menempatkan Provinsi Lampung di urutan kesepuluh klasemen.
Pemuncak klasemen kini dipegang Provinsi Jawa Barat dengan perolehan 50 medali emas, 45 perak, dan 55 perunggu. Sementara itu, DKI Jakarta harus turun ke posisi kedua dengan mengoleksi 47 emas, 40 perak, dan 48 perunggu. Tuan rumah Papua berada di posisi ketiga dengan perolehan 46 medali emas, 22 perak, dan 40 perunggu.(timliputan/san)