Scroll untuk membaca artikel
Uncategorized

Ghozali, Pemuda Viral Pemilik Foto Selfie Termahal

32
×

Ghozali, Pemuda Viral Pemilik Foto Selfie Termahal

Share this article

GHOZALI, Pemuda asal Indonesia ini tiba-tiba viral di semua media sosial.

Pasalnya, Ghozali berhasil meraup untung yang besar dengan cara menjual foto selfie dirinya dalam bentuk NFT (non-fungible token) di OpenSea.

Ghozali secara rutin mengambil swafoto setiap hari sejak masih berusia 18 tahun sampai dengan 22 tahun, itu dilakukan selama empat tahun (2017-2022).

“Saya mengambil foto diri saya sendiri sejak saya berusia 18 hingga 22 tahun (2017-2022). Ini benar-benar foto saya di depan komputer hari demi hari,” kata Ghozali sebagaimana dikutip dari akun OpenSea pribadinya.

Pemuda yang punya nama lengkap Sultan Gustaf Al Ghozali ini menamai kumpulan Foto wajah datarnya dengan nama Ghozali Everyday. Per satu foto selfienya seharga 0,001 ETH (Rp45.000). ETH adalah mata uang virtual kepanjangan dari ethereum.

Namun, harga itu tidak menetap begitu saja karena jika nama Ghozali semakin popular maka akan semakin tinggi juga harganya.

Terlihat saat ini akun NFT Ghozali Everyday sudah berada di harga rata-rata 0,35 ETH (Rp14 juta).

Luar biasanya lagi, ada juga salah satu foto koleksi Ghozali di OpenSea sudah berhasil terjual dengan harga 100 ETH (Rp4,8 miliar).

Akan tetapi ada alasan tersendiri mengapa foto tersebut bisa dijual dengan harga yang sangat tinggi.

Mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang ini mengatakan dalam foto itu tak sengaja ikut terfoto sesosok misterius saat dirinya sedang mengambil foto selfie.

“Seseorang membeli NFT foto menyeramkan yang saya ambil dari beberapa foto yang ada,” ujar Ghozali.

“Ada sesosok hantu yang ikut terekam secara tidak sengaja. Setelah insiden itu, saya selalu melihat ke belakang sebelum berfoto,” pungkasnya.

OpenSea & NFT

Dari penelusuran radartvnews.com, NFT adalah produk investasi turunan dari kripto. Aset digital yang berbasis teknologi blockchain yang diperdagangkan di pasar kripto. NFT menawarkan imbal hasil yang cukup baik bagi orang yang memiliki pamor yang tinggi.

Sedangkan OpenSea diartikan sebagai sebuah platform pasar jual beli NFT yang memiliki perputaran uang terbesar.

Platform ini menyediakan wadah bagi kreator yang ingin menjual karya seni digital menggunakan mata uang Eth (ethereum).

OpenSea bisa dijadikan salah satu opsi bagi para pembeli, penjual, dan juga kreator NFT untuk bisa melakukan berbagai macam transaksi. OpenSea merupakan marketplace NFT terbesar di dunia saat ini. (dbs/rie)