Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

Puasa, Kaya Manfaat Bagi Kesehatan

1
×

Puasa, Kaya Manfaat Bagi Kesehatan

Share this article
Puasa, Kaya Manfaat Bagi Kesehatan

radartvnews.com- Kesehatan tidak dapat dinilai dengan harta benda sehingga perlu dijaga pola hidup agar selalu tetap sehat. Salah satu upaya menjaga kesehatan dengan berpuasa,  selain sebagai ibadah berpuasa dapat mengatur pola makan menjadi lebih teratur.

Yusuf Aulia Rahman selaku Dokter Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Umum Abdul Moeloek Bandar Lampung menjelaskan, berpuasa berpengaruh terhadap kesehatan jasmani diantaranya memberikan kesempatan bagi alat pencernaan untuk beristirahat, membebaskan tubuh dari racun atau kotoran dan ampas yang merusak kesehatan, mencegah makanan untuk bakteri, virus serta sel kanker sehingga kuman jahat tidak dapat bertahan hidup didalam tubuh manusia.

“puasa kaya manfaat untuk tubuh, karena alat pencernaan beristirahat sehingga berpuasa dianjurkan untuk kesehatan,” ujar Yusuf.

Selain itu berpuasa  dapat meningkatkan fungsi organ reproduksi didalam tubuh, meremajakan sel-sel tubuh, ketika kita berpuasa  organ tubuh berada pada posisi rileks  sehingga mempunyai kesempatan untuk memperbaharui sel-selnya, imbuh Yusuf.

Menahan amarah dan bersabar membuat fungsi hormon berjalan normal yang membuat hidup lebih harmonis,tutup Dokter yang berdinas di Rumah Sakit Terbesar di Lampung ini.(krp/san)