Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungWisata Lampung

Pantai Sukaraja Jadi Destinasi Wisata Kuliner

45
×

Pantai Sukaraja Jadi Destinasi Wisata Kuliner

Share this article

Pasca Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim atau biasa disapa Nunik meninjau Pantai Sukaraja, Bumi Waras, Bandar Lampung beberapa waktu yang lalu. Pemerintah Provinsi Lampung kian fokus untuk merubah wajah pantai yang dikenal kumuh tersebut .

Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim mengatakan, nantinya konsep Pantai Sukaraja ingin dijadikan destinasi wisata kuliner. Di lokasi tersebut pedagang ikan tetap akan berjualan, bagi masyarakat yang ingin menyantap langsung ikan dari penjualnya bisa dilakukan. Saat ini, pihaknya masih menyelesaikan beberapa persoalan salah satunya membersihkan tumpukan sampah.

Pemprov juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak agar rencana pengembangan destinasi wisata kuliner dilokasi tersebut bisa terealisasi. (Lih/Wo)