Scroll untuk membaca artikel
Lampung Utara

Jalan Penghubung di Kabupaten Lampung Utara Rusak Parah Bahayakan Pengendara

46
×

Jalan Penghubung di Kabupaten Lampung Utara Rusak Parah Bahayakan Pengendara

Share this article

Jalan penghubung milik Provinsi Lampung tersebut, sudah bertahun-tahun menjadi keluhan para sopir yang melintas dilokasi tersebut. Jalan tersebut terletak di Desa Kali Cinta, Kecamatan Kotabumi Utara, menuju Bernah, Kecamatan Kotabumi Selatan, Lampung Utara.

Setiap kendaraan yang melintas dilokasi tersebut harus berhati-hati, selain jalan yang berlubang dan berdebu, jalan tersebut sedikit menanjak. Kondisi ini akan lebih diperparah jika dimusim penghujan, tak sedikit mobil yang terbalik.

Para sopir sangat mengeluhkan kondisi jalan tersebut, yang sudah bertahun-tahun belum ada perbaikan. Tidak jarang kendaraan mereka terbalik dijalan tersebut, dan tentunya mengalami kerugian yang cukup lumayan.

Sementara itu kepala dinas perhubungan kabupaten Lampung Utara, yang meninjau langsung lokasi jalan tersebut sangat menyayangkan atas minimnya perhatian pemerintah Provinsi Lampung.

Basirun juga mengatakan, keadaan ini telah berkali-kali disampaikan kepada pihak pemerintah Provinsi Lampung, melalui pimpinan. Namun hingga kini belum juga ada tanggapan.

(Sas)