Scroll untuk membaca artikel
Lampung Utara

Budi Ingatkan Disiplin Pegawai

0
×

Budi Ingatkan Disiplin Pegawai

Share this article

Radartvnews.com – Upacara rutin bulanan di Pemkab Lampung Utara digelar pada tanggal 17 tiap bulannya. Pelaksana tugas Bupati Lampung Utara, Budi Utomo saat memimpin upacara bulanan mengatakan, agar pegawai meningkatkan disiplin dalam bekerja.

Selain itu, Budi Utomo menginstruksikan kepada jajarannya, agar mengerti dan memahami tugas pokok dan fungsi yang diemban. Sehingga roda pemerintahan dapat berjalan lebih optimal.

Budi Utomo juga menegaskan, agar para pegawai khususnya para pejabat untuk tidak mudah terprovokasi dan menyampaikan isu yang dapat merusak tatanan pemerintahan dan pembangunan di Lampung Utara. (sas/bow)