Scroll untuk membaca artikel
Lampung Utara

Karut Marut Bantuan, Plt Bupati Lampung Utara Data Ulang Warga

1
×

Karut Marut Bantuan, Plt Bupati Lampung Utara Data Ulang Warga

Share this article
Banyak warga tak dapat bantuan, pemerintah kabupaten Lampung Utara akan mendata ulang warga

Radartvnews.com- Karut marutnya data penerima bantuan sosial dari pemerintah baik Bantuan Langsung Tunai (BLT) hingga bantuan sosial tunai, hampir merata terjadi seluruh wilayah.

Menyikapi hal tersebut Plt Bupati Lampung Utara Budi Utomo, meminta kepada aparat desa dan kelurahan, serta ketua  RT disetiap lingkungan agar  mendata kembali dan memahami kebutuhan masyarakatnya.

Pendataan ulang dilakukan agar bantuan tepat sasaran, selanjutnya warga yang tidak terdata akan diajukan ke pemerintah pusat agar dapat diakomodir,” jelas Budi Utomo.

“Memang yang mengimput data operator yang di desa dan kelurahan, yang tidak terdata akan kita data ulang lalu kita ajukan ke pusat sukur kalau di akomodir,” jelas Budi Utomo.

Budi Utomo menambahkan, melalui anggaran yang ada pihaknya akan memberikan beras sepuluh kilogram untuk masyarakat yang tidak mendapatkan bantuan sosial.(sas/san)