Scroll untuk membaca artikel
UtamaWay Kanan

Unik, Pohon Pisang Berjantung 3 di Pekarangan

22
×

Unik, Pohon Pisang Berjantung 3 di Pekarangan

Share this article
Foto: Wujud pohon pisang unik di Way Kanan yang memiliki 3 jantung pisang. -dok.radartvnews.com

Radartvnews.com- Pohon pisang dengan dua tandan dan tiga jantung pisang tumbuh di pekarangan rumah warga di Kelurahan Blambangan Umpu, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan.

Pohon pisang milik Andi (39) tergolong unik karena berbeda dengan pohon pisang lainnya. Andi mengatakan keunikan ini diketahui saat dirinya sedang membersihkan kebun yang berada di pekarangan rumahnya.

Pada pisang jenis ambon tersebut awalnya hanya terdapat dua jantung pisang, namun memasuki usia lima bulan pohon pisang justru memiliki tiga jantung pisang.

Andi akan merawat pohon pisang karena ini pengalaman langka bagi dirinya. Setelah viral di media sosial, warga yang penasaran berdatangan untuk sekedar melihat langsung pohon pisang unik.(dtn/san)