Scroll untuk membaca artikel
Pesawaran

Pesawaran Darurat Corona, Kadisdik Cueki Instruksi Bupati

350
×

Pesawaran Darurat Corona, Kadisdik Cueki Instruksi Bupati

Share this article

Radartvnews.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pesawaran mengelar Rapat Koordinasi (Rakor) dengan seluruh kepala sekolah dan korcam di SMP Negeri 1 Gedong Tataan, Rabu (30/6) pagi.

Rakor yang dihadiri langsung oleh Kepala Disdikbud , Fauzan beserta jajarannya tersebut bertentangan dengan instruksi Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona untuk menerapkan Work From Home (WFH) atau bekerja dari rumah terhitung sejak tangal 30 Juni karena pegawai di lima Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terpapar Covid-19.

Sangat disayangkan, WFH yang diharapkan dapat mengurangi penyebaran Covid-19 justru Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat menciptakan kerumunan dengan mengumpulkan seluruh kepala sekolah menengah pertama dan korcam se-Pesawaran.

Terkait hal itu, Kepala Disdikbud Pesawaran, Fauzan menjelaskan bahwa dirinya nekat mengumpulkan seluruh kepala sekolah dan korcam agar hasil rakor dapat cepat tersampaikan karena jika melalui surat, tidak menungkinkan karena banyak yang harus disampaikan.

Berdasarkan pantauan Radar TV di lokasi, puluhan kepala sekolah dan korcam yang hadir tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, namun tidak menjaga jarak.(win/san)