Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungHukum dan Kriminal

Polisi Tembak Residivis Kambuhan

4
×

Polisi Tembak Residivis Kambuhan

Share this article
Polisi Tembak Residivis Kambuhan
Polisi Tembak Residivis Kambuhan

radartvnews.com – Ini lah sebagian barang bukti hasil curian yang belum sempat dijual tersangka Jauhari alias Joni. Polisi mengamankan barang curian  dari rumah tersangka di daerah  Labuan Ratu Bandar Lampung. Selain berbagai merk hape dan laptop, petugas juga menyita seekor burung hasil curian.

Petugas terpaksa menembak kaki tersangka karena mencoba melarikan diri. Penangkapan Joni  ini menindaklanjuti laporan  korban Okta Novandra  warga perum Lamondo kelurahan Sepang Jaya Bandar Lampung Disatroni pencuri  pada  4 Agustus 2017.

Jauhari yang sudah lama menjadi incaran petugas ini terbilang cukup cerdik dan selalu berpindah-pindah tempat. Sehingga petugaspun  sulit meringkusnya, akhirnya polisi berhasil membekuk tersangka setelah berhasil melacak hape korban yang sempat dipergunakan tersangka.

Dalam aksinya Jon bekerja sendirian, pelaku  masuk  ke rumah  dengan mendongkel jendela rumah  menggunakan linggis. Hasil pemeriksaan tersangka  yang sudah seringkali masuk bui ini mengaku sudah 10 kali melakukan pencurian di Bandar Lampung. (ren/rie)