Scroll untuk membaca artikel
Pesawaran

Tidak Transparan, Kepala Desa di Protes Warga

5
×

Tidak Transparan, Kepala Desa di Protes Warga

Share this article
Warga Datang ke Inspektorat Menindaklanjuti Laporan Kepala Desa Di Protes Warga

radartvnews.com- Puluhan warga desa sukajaya, Kecamatan Way Khilau, Kabupaten Pesawaran menyambangi kantor inspektorat setempat, kamis siang (25/1). Kedatangan warga guna mempertanyakan tindak lanjut laporan, terkait tidak transparan Elpizar selaku kepala desa dalam pengelolaan dana desa maupun alokasi dana desa tahun 2017.

Ketidaktransparan kepala desa terungkap banyak kepengurusan Bumdes dan banyak kegiatan tim penggerak PKK yang tidak jelas selain itu kepala desa tidak pernah melibatkan BPD dalam setiap pembangunan didesa serta insentif untuk rohaniawan tidak pernah dibayarkan.

Dailamai salah satu perwakilan masyarakat mengatakan kedatangan warga untuk menindaklanjuti proses laporan yang telah disampaikan satu bulan lalu.

“kami sudah melaporkan hal sebulan lalu, banyak sekali ketidaktransparan, muali dari tidak melibatkan Bdan Pemusyawaratan Desa ( BPD ) dalam mengelola dana desa, dan uang rohaniawan tidak dibayarkan,” ujar Dailamai.

Aseva Sekretaris Inspektorat menjelaskan Sejauh ini pihak Inspektorat mengklaim sudah menindaklunjuti laporan warga, namun untuk hasilnya belum bisa disampaikan karena pihaknya masih mendalami dan mengumpulkan barang bukti.

kita masih melakukan pendalaman terkait laporan warga, namun kita masih terus mengumpulkan barang bukti,” ungkap Aseva.

Sementara  terlapor kepala desa belum memberikan keterangan karena tidak berda di tempat meski telah dihubungi melalui telepon.(win/san)