Scroll untuk membaca artikel
Way Kanan

Banjir Kepung Enam Kampung di Way Kanan

33
×

Banjir Kepung Enam Kampung di Way Kanan

Share this article
Puluhan rumah terendam di Kampung Sungsang, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan

Radartvnews.com- Puluhan rumah terendam di Kampung Sungsang, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan (16/4). Banjir terjadi karena curah hujan yang tinggi sejak rabu petang (15/4) dan mengakibatkan meluapnya aliran sungai way besai.

Setidaknya terdapat enam kampung yang ada di kecamatan negeri agung terendam banjir diantaranya kampung negeri agung, pulau batu,  penengahan, sungsang, kota baru dan kota bumi.

Dani warga kampung sungsang menjelasakan air mulai naik dan masuk pemukiman sekitar pukul 02:00 WIB, menurutnya air yang merendam sebanyak 40 rumah adalah air kiriman dari hulu karena diwilayahnya hujan tidak terlalu deras.

“Air mulai naik dan masuk kampung jam dua malam, hujan dihulu yang deras disni gak terlalu,” katanya.

Sementara Akmal Yusuf tokoh masyarakat kampung negeri agung mengatakan, banjir sudah biasa terjadi setiap tahunya jika terjadi hujan deras. Banjir terjadi karena luapan sungai way besai setidaknya dua kali dalam setahun terjadi banjir.

“Banjir sudah biasa tiap tahun, kalau hujan deras pasti banjir,” kata Akmal.

Tidak ada korban jiwa dalam luapan banjir way bessay ini, warga yang mengetahui akan terjadi luapan telah mengungsikan sebagian barangnya dan terdapat juga yang terendam banjir.(ded/san)