Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungUtama

Kereta Api Beroperasi, Rute Tanjung Karang-Palembang Masih Ditutup

16
×

Kereta Api Beroperasi, Rute Tanjung Karang-Palembang Masih Ditutup

Share this article
Buka rute Tanjungkarang-Baturaja, Petugas PT KAI menerapkan protokol kesehatan

Radartvnews.com– PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjung Karang mulai mengoperasikan kereta penumpang. Pelayanan kereta penumpang mulai diuji coba pihak kai Divre IV Tanjung Karang melayani tujuan lokal mulai dari Stasiun Tanjung Karang – Batu Raja menggunakan kereta kuala stabas.

Asisten Manager Humas PT KAI Divre IV Asparen menjelaskan, masa uji coba kereta angkutan penumpang mulai diberlakukan 1 september hingga 30 september 2020.  Pemberlakuan pelayanan kereta, sebagai tindak lanjut dari kebijakan pemerintah sebagai langkah uji coba dimasa adaptasi kebiasaan baru.

“Pemberlakuan pelayanan kereta mulai 1 hingga 30 september 2020, sebagai tindak lanjut dari kebijakan pemerintah sebagai langkah uji coba dimasa adaptasi kebiasaan baru,” jelas Asparen.

Meski, sudah dioperasikannya layanan kereta penumpang jurusan stasiun Tanjung Karang- Batu Raja, pihak PT KAI Divre IV masih belum memberlakukan track pelayanan kereta penumpang ke stasiun Kertapati Palembang, Sumetera Selatan karena  kota Palembang masih berstatus zona merah  covid 19.

PT KAI masih memberlakukan 2 trip perjalanan pagi dan siang hari. Dihari pertama uji coba, sedikitnya 200 orang penumpang sudah diberangkatkan dari stasiun tanjung karang ke stasiun Batu Raja.

Untuk memastikan keamanan covid 19, PT KAI Tanjung Karang memberlakukan protokol kesehatan termasuk wajib masker bagi penumpang di stasiun Tanjung Karang.(lds/san)