Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

Waspada, 868 Kasus DBD di Kota 2 Meninggal Dunia

1
×

Waspada, 868 Kasus DBD di Kota 2 Meninggal Dunia

Share this article
Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung Desti Mega Putri.

BANDARLAMPUNG- Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD)  sepanjang tahun 2022 meningkat, hingga 17 Juni 2022 Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung mencatat terdapat 868 kasus angka itu naik dibandingkan sepanjang tahun 2021 yakni 571 kasus.

Kasus DBD tertinggi terjadi di bulan januari 2022, dengan jumlah 217 kasus dilaporkan. Februari 177 kasus,  Maret 158 kasus, April 126 kemudian Mei 126 kasus dan Juni  64 kasus. Dari jumlah itu dua diantaranya meninggal dunia.

Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandarlampung Desti Mega Putri menjelaskan saat ini terdapat tren penurunan kasus. “Dinas kesehatan sejak awal tahun terus melakukan fogging secara masal untuk di daerah endemi,” ujarnya.

Masyarakat diminta melakukan 3M plus karena gerakan ini merupakan cara ampuh untuk menekan angka penyebaran penyakit DBD.

Untuk kecamatan di Kota Bandarlampung yang masuk dalam pengawasan ketat karena tingginya penularan yakni kecamatan Rajabasa, Kemilling dan Sukarame.(sas/san)