Scroll untuk membaca artikel
Kesehatan

Tim BVET Lampung Temukan Cacing Hati Di Sapi Kurban Presiden Jokowi

1
×

Tim BVET Lampung Temukan Cacing Hati Di Sapi Kurban Presiden Jokowi

Share this article

”Jeroan seperti hati atau usus ingat jangan dipanggang atau bakar,” tegasnya.

CACING HATI : Tim gabungan Balai Veteriner Lampung dan Disnakeswan Bengkulu temukan cacing hati di organ dalam sapi kurban dari Presiden Jokowi. (foto RBTV)

SELUMA : Tim Balai Veteriner (BVET) Provinsi Lampung, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Bengkulu serta Dinas Pertanian Kabupaten Seluma mendapati temuan mengerikan di organ dalam sapi kurban bantuan Presiden Joko Widodo. Pemotongan sapi jenis Limousin seberat 1 ton kurang 13 kilogram ini dilakukan di Masjid Baitusalam, Tais, Kabupaten Seluma, Kamis 29 Juni 2023.

Tim gabungan menemukan ada cacing hati di rongga hati di bagian organ dalam sapi jumbo itu. Pemeriksaan oleh tim gabungan ini untuk memastikan agar hewan kurban dari RI 1 ini memenuhi standar ASUH (aman, sehat, utuh dan halal).

Usai pemotongan, tim dokter hewan mengambil organ yang hendak diperiksa. Bagian hati dibedah, diperiksa secara teliti. Di rongga hati ditemukan adanya cacing hati.

Sub Koordinator Verteriner Lampung, drh. Tri Guntoro mengatakan, Indonesia merupakan negara tropis. Wajar jikalau ditemukan cacing pada hewan ternak, seperti sapi, kerbau maupun kambing.

“Sebagai negara tropis, sehingga mudah ditemukan cacing hati di hewan ternak. Tinggal lagi cara memasaknya dengan benar, kami sarankan bila mendapatkan jeroan untuk tidak dimasak dengan cara dipanggang, seperti sate misalnya, karena telur cacing tidak akan mati jika telah dikonsumsi manusia,” terang drh. Tri Guntoro.

TETAP AMAN : Tim BVET Lampung memastikan organ dalam (jeroan) tetap aman dikonsumsi sepanjang dengan cara memasak yang benar. (foto RBTV)

Relativ Masih Aman

Secara umum, daging hewan kurban dari Presiden Jokowi tetap bisa dikonsumsi. Pihaknya memberikan saran kesehatan. Yakni, bagian jeroan bisa

Namun demikian, tinggal lagi cara mengatasinya agar tidak berpengaruh terhadap kesehatan manusia, yakni memasaknya dengan benar, dan pihaknya menyarankan agar bagian jeroan tidak dimasak dengan cara dipanggang atau dibuat sate.

”Jeroan seperti hati atau usus ingat jangan dipanggang atau bakar,” tegasnya.

Lanjutnya, selain sapi milik Presiden Jokowi, sapi lainnya yang turut disembelih panitia kurban juga ditemukan cacing porang atau cacing handuk yang biasa ditemukan di bagian usus.

“Di hewan kurban lainnya ditemukan cacing porang atau cacing handuk, tapi sudah dibersihkan oleh panitia kurban. Nah, usahakan memasak jeroan ini jangan dimasak dengan cara dipanggang,” ujarnya. (*)