radartvnesw.com – Ditemui disela – sela kegiatan kunjugan kerja nya diprovinsi lampung, orang nomor satu di institusi Polri ini mengatakan, ancaman baru yang ditebar anggota teroris, dengan target utama anggota kepolisian ini, diketahui berdasarkan informasi pihak Intelijen, yang mengetahui akan ada aksi teror baru, yakni dengan cara memberi atau mengirimkan makanan berupa brownies, yang sudah dicampur dengan racun sianida kepada anggota Polri.
Menurut Jendral Badrodin, saat ini anggota kepolisian merupakan target utama operasi para teroris, dengan menggunakan strategi apapun baik pemboman , penembakan , maupun melalui ancaman racun sianida, dimana ancaman melalui racun sianida bukan pertama kali ini saja, tetapi juga pernah terjadi beberapa waktu lalu di Polsek Kemayoran Jakarta.
Sementara itu strategi pengunaan racun sianida oleh anggotateroris ini diduga terinsipirasi dari kasus kematian Wayan Mirna Salihin yang diracun dengan sianida.(lih/rltv)