radartvnews.com – Kedua remaja yang ditangkap oleh petugas Polsek Natar Lampung Selatan ini yakni Daniel Anugrah Kasih (18 thn) dan Ferdi Francois (17thn), Pelajar. Kedua remaja ini ditangkap lantaran terlibat dalam kasus pembegalan sepeda motor.
keduanya membegal motor di jalan lintas Sumatera Desa Bumisari Natar Lampung Selatan, pada rabu malam.
dalam beraksi, kedua pelaku ini berpura pura meminta diantarkan ke suatu tempat. Sesampainya dijalan yang sepi, para pelaku langsung melakukan aksinya dengan cara mengambil paksa motor korban sambil mengancam korbannya menggunakan pecahan botol yang telah dipersiapkan.
kapolsek Natar Lampung Selatan, kompol Eko Nugroho menyatakan, penangkapan dua pelaku ini berawal dari adanya laporan dari korban. atas laporan tersebut polisi kemudian melakukan penyelidikan hingga akhirnya berhasil menangkap kedua nya.
dari tangan kedua pelaku, polisi mengamankan satu unit sepeda motor honda vario bernomor polisi bh 8820 uk dan satu buah pecahan botol yang digunakan tersangka untuk mengancam korbannya.
kini keduanya harus mempertanggung jawabkan perbuatannya, dengan mendekam di dalam sel Mapolsek Natar, keduanya bakal dijerat dengan pasal 365 kuhp tentang pencurian dengan kekerasan dengan ancaman hukuman pidana selama 9 tahun penjara. (Gal/Bow)