Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungPolitik

Herman HN Bikin PPP Jatuh Hati

3
×

Herman HN Bikin PPP Jatuh Hati

Share this article
Herman HN Bikin PPP Jatuh Hati
Herman HN Bikin PPP Jatuh Hati

radartvnews.com – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Lampung dalam waktu dekat akan mengumumkan pasangan calon Gubernur yang direkom DPP.

Ketua DPW PPP Lampung Hasanusi mengatakan, rekomendasi yang akan dikeluarkan langsung berpasangan. Terkait siapa nama calon Gubernur yang mendapatkan dukungan DPP dirinya masih merahasiakan nya.

Diketahui DPW PPP Lampung sendiri telah mengusulkan 4 nama bakal calon Gubernur Lampung yaitu M. Ridho Ficardo, Mustafa, Arinal Djunaidi dan M. Alzier Dianis Thabranie.

Saat disinggung soal nama Herman HN, Hasanusi menegaskan bahwa peluang Herman HN juga sama meski tidak mengikuti penjaringan secara adminstrasi di Dewan Pimpinan Wilayah (DPW). Herman masih berpeluang diusung oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP). (bow/rie)