Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungPolitik

Ketua Korpri Curigai Mahasiswa

1
×

Ketua Korpri Curigai Mahasiswa

Share this article

Radartvnews.com – Saat memberikan sambutan pada pelantikan kepengurusan Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (DP Korpri) Provinsi Lampung, di kantor Pemprov Lampung, Senin siang. Zudan yang juga merupakan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dirjendukcapil) Kemendagri ini mengatakan, bahwa pemerintah saat ini telah mengabulkan beberapa tuntutan mahasiswa yang melakukan aksi.

Di antaranya menunda revisi RKUHP, namun sampai saat ini aksi demonstrasi masih terus berlanjut. Menurutnya, aksi demo ini tetap berlanjut karena ada kepentingan lain yakni ingin menggagalkan pelantikan anggota DPR RI hingga Presiden RI.

Dirinya juga mengajak para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemprov Lampung untuk mengimbau keluarga, serta kerabat untuk tidak ikut melakukan aksi demonstrasi.

Sementara itu, aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa pada Senin, 30 September masih terus berlangsung. Di Lampung, aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa dan elemen masyarakat Lampung berlangsung di bundaran Tugu Adipura Enggal, Bandar Lampung. Aksi ini masih dengan tuntutan yang sama yakni menolak revisi UU KPK, RKUHP, dan RUU Kontroversial lainnya. (Gal/Rie)