Scroll untuk membaca artikel
Way Kanan

Jalan Poros Menuju Pemkab Way Kanan Rusak Parah

5
×

Jalan Poros Menuju Pemkab Way Kanan Rusak Parah

Share this article

WAY KANAN-Jalan poros akses menuju komplek perkantoran pemerintah Kabupaten Way Kanan rusak parah.

Kerusakan terlihat mulai dari Jalan Ryacudu km 9  dimana terdapat aspal menggunung ditengah jalan sudah ditumbuhi rerumputan.  Selain itu,  lubang menganga ditengah jalan sehingga membahayakan pengendara saat melintas.

Selanjutnya, kerusakan juga terjadi di Bundaran Tugu Ryacudu dimana jalan bergelombang dan ada lubang dengan aspal mengelupas.

Kerusakan cukup parah juga terjadi di depan Kantor Markas Komando Distrik Militer Kodim 0427 Way Kanan,  dan Kantor Badan Pertanahan. Jalan menjadi kubangan saat hujan terjadi.

 

Tokoh masyarakat Blambangan Umpu Hendra, menyoroti kondisi ini.  Jalan poros sepanjang sepuluh kilometer menuju Pemkab Way Kanan sangat memprihatinkan.

Meskipun jalan tersebut milik dan tanggung jawab Pemerintah Provinsi Lampung, namun pemerintah kabupaten juga harus menentukan sikap.

 

Pemerintah Daerah Way Kanan diminta melakukan langkah straegis untuk membantu menangani permasalahan yang banyak dikeluhkan oleh masyarakat. (dtn/san)