Scroll untuk membaca artikel
Hukum dan Kriminal

Razia jelang natal dan tahun baru, Polisi sita puluhan botol miras

21
×

Razia jelang natal dan tahun baru, Polisi sita puluhan botol miras

Share this article

Bandar Lampung – Dalam razia pengamanan jelang natal dan tahun baru aparat Kepolisian Sektor Tanjung Karang Timur  Bandar Lampung  menyita puluhan botol minuman keras   berbagai merek. razia jelang  perayaan natal dan tahun baru oleh pihak kepolisian tersebut kian gencar dilakukan dalam rangka menciptakan suasana kondusif dan aman.

Sebanyak 88 botol minuman keras  miras ini diamankan petugas Polsek Tanjung Karang Timur bandar lampung dari sejumlah kios di jalan hayam wuruk dan jalan soekarno hatta by passTanjung Karang Timur Bandar Lampung selama empat hari sejak tanggal 16 desember sampai 19 desember 2015.

Kapolsek Tanjung Karang Timur Bandar Lampung Ajun Komisaris Polisi Edy Saputra mengatakan, razia tersebut dilakukan dalam rangka operasi cipta kondisi menjelang perayaan natal dan tahun baru agar dapat menciptakan suasana yang kondusif serta aman pada perayaan natal dan tahun baru mendatang (gp/rltv)