Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungPolitik

324.984 Anggota Partai Politik Diverifikasi

3
×

324.984 Anggota Partai Politik Diverifikasi

Share this article
Doc. Radar TV Lampung

BANDARLAMPUNG – Verifikasi dokumen persyaratan keanggotaan partai politik di Lampung, berlangsung sejak pendaftaran partai politik peserta pemilu 2024 dan ditutup 15 Agustus 2022, pukul 23.59 WIB.

Ismanto Ahmad, koordinator divisi teknis KPU Lampung, menjelaskan sejak 16 Agustus 2022 pihaknya menerima data dari KPU RI. Verifikasi Administrasi (Vermin) dokumen persyaratan keanggotaan partai politik dilakukan melalui Sistem Informasi Partai Politik (SIPOL).

Data awal diterima KPU Lampung pada 16 Agustus 2022 menyebutkan, sebanyak 311.558 orang dari 15 kabupaten/ kota, di verifikasi administrasi dokumen persyaratan keanggotaan partai politik.

Bandar Lampung memiliki anggota terbesar yaitu 36.111 anggota dari 23 parpol. Kota Metro 23 parpol 8.461 anggota, Lampung Utara 22 parpol 25.888 anggota, Lampung Timur 23 parpol 32.063 anggota, Lampung Tengah 22 parpol 33.029 anggota dan Lampung Selatan 23 parpol 34.400 anggota.

Lampung Barat 20 parpol 12.467 anggota, Pesawaran 23 parpol 19.326 anggota, Tanggamus 23 parpol 25.593 anggota, Way Kanan 21 parpol 15.710 anggota, Tulang Bawang 20 parpol 16.052 anggota, Pringsewu 23 parpol 19.925 anggota, Tulang Bawang Barat 21 parpol 12.718 anggota, Mesuji 22 parpol 10.818 anggota, dan Pesisir Barat 22 parpol 8.997 anggota.

Jumlah tersebut bertambah dengan masuknya Partai Swara Rakyat Indonesia (PARSINDO) pada tanggal 19 Agustus 2022.

Proses verifikasi administrasi di KPU kabupaten/kota akan berakhir pada 6 September 2022. Sampai saat ini, progresnya sudah 100 persen tinggal menunggu proses selanjutnya.

Per tanggal 27 Agustus 2022, KPU Lampung sudah melakukan verifikasi administrasi terhadap 325.171 orang, dengan jumlah anggota terverifikasi sebanyak 324.984 orang. 2 parpol yang tidak terverifikasi seluruh anggotanya antara lain, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Keadilan dan Persatuan (PKP).

 

Hasil rekapitulasi verifikasi dokumen persyaratan keanggotaan parpol di Lampung:

  1. Partai Nasdem jumlah anggota (16.767); jumlah anggota terverifikasi (16.767)
  2. Partai Hanura jumlah anggota (10.743); jumlah anggota terverifikasi (10.743)
  3. PKS jumlah anggota (9.938); jumlah anggota terverifikasi (9.938)
  4. PAN jumlah anggota (29.467); jumlah anggota terverifikasi (29.467)
  5. PKB jumlah anggota (15.402); jumlah anggota terverifikasi (15.402)
  6. Golkar jumlah anggota (26.728); jumlah anggota terverifikasi (26.728)
  7. Partai Gerindra jumlah anggota (18.534); jumlah anggota terverifikasi (18.534)
  8. PPP jumlah anggota (14.999); jumlah anggota terverifikasi (14.999)
  9. PDI perjuangan jumlah anggota (19.771); jumlah anggota terverifikasi (16.763)
  10. Partai Demokrat jumlah anggota (10.938); jumlah anggota terverifikasi (10.938)
  11. Partai Keadilan dan Persatuan jumlah anggota (9.123); jumlah anggota terverifikasi (8.994)
  12. Persatuan Indonesia jumlah anggota (10.605); jumlah anggota terverifikasi (10.605)
  13. Partai Kebangkitan Nusantara jumlah anggota (16.751); jumlah anggota terverifikasi (16.751)
  14. Prima jumlah anggota (7.835); jumlah anggota terverifikasi (7.835)
  15. Parsindo jumlah anggota (13.620); jumlah anggota terverifikasi (13.620)
  16. Partai Buruh jumlah anggota (9.951); jumlah anggota terverifikasi (9.951)
  17. Partai Republiku jumlah anggota (8.559); jumlah anggota terverifikasi (8.559)
  18. Partai Garuda jumlah anggota (10.311); jumlah anggota terverifikasi (10.311)
  19. Partai Republik satu jumlah anggota (9.756); jumlah anggota terverifikasi (9.756)
  20. Republik jumlah anggota (8.461); jumlah anggota terverifikasi (8.461)
  21. Partai Bulan Bintang jumlah anggota (8.898); jumlah anggota terverifikasi (8.898)
  22. Partai Solidaritas Indonesia jumlah anggota (10.942); jumlah anggota terverifikasi (10.942)
  23. Gelora Indonesia jumlah anggota (11.250); jumlah anggota terverifikasi (11.250)
  24. Partai Ummat jumlah anggota (15.882); jumlah anggota terverifikasi (15.882).(tim)