Scroll untuk membaca artikel
Hukum dan Kriminal

Sempat Minta Maaf Soal Ujaran Kebencian, Eks Bupati Lambar Parosil Mabsus Dipolisikan

54
×

Sempat Minta Maaf Soal Ujaran Kebencian, Eks Bupati Lambar Parosil Mabsus Dipolisikan

Share this article
Tak terima dengan pernyataan parosil mabsus, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) melapor ke Mapolda Lampung.

Video Mantan Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus ketika menjadi pemateri di MTS Al-Hikmah, Kecamatan Bandar Negeri Suoh, Kabupaten Lampung Barat viral di media sosial.

Parosil Mabsus dituding menebar ujaran kebencian terhadap partai politik beraroma sentimen ormas islam. Tak terima dengan pernyataan parosil mabsus, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) melapor ke polisi.

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Lampung Muhammad Habibi mengadukan mantan Bupati Lampung Barat ke Polda Lampung terkait dugaan unsur kebencian pada senin 14 Agustus 2023 sekitar pukul 11.00 Wib waktu sekitar di Mapolda Lampung.

“kami mengadukan ke Polda Lampung lantaran ucapan dinilai merugikan organisasi Muhammadiyah karena membedakan pemahaman antara NU dan Muhammadiyah sehingga konteksnya seakan-akan memecah belah,” jelasnya.

Sementara Parosil Mabsus menyampaikan permohanan maaf atas ucapannya dalam pendidikan dasar kader Nahdlatul Ulama (NU) yang menyinggung.

Berdasarkan video yang beredar, Parosil Mabsus mengatakan kedua partai ini memiliki pemahaman yang berbeda.

Atas pernyataannya ini parosil menjelaskan, tidak ada maksud untuk menjelek-jelekkan partai. hanya saja karena ia menyampaikan dalam forum internal menjelaskan perbedaan antara NU dan Muhammadiyah.

Dia juga menyebut saat penyampaian ada oknum yang sengaja membuat video seolah-olah dirinya menjatuhkan partai lain padahal menurutnya tak ada niat menyinggung ataupun menjelekkan partai laiN.

Atas video yang viral itu, parosil menyampaikan secara tulus meminta maaf kepada PAN dan PKS serta organisasi yang merasa tersinggung.(*)