Scroll untuk membaca artikel
Wisata Lampung

Top Five Wisata Alam Lampung Selatan, Nomor 5 Nyesel Kalo Gak Kesana

×

Top Five Wisata Alam Lampung Selatan, Nomor 5 Nyesel Kalo Gak Kesana

Share this article

Pemandian Way Tebing cepa : Di sini, kita bakalan menikmati segarnya mata air langsung dari Gunung Rajabasa dengan merasakan kesejukan dan kesegaran saat berendam.

Air terjun Way Guyuran, tidak kalah indahnya dengan air terjun lainnya. Destinasi wisata alam  ini memiliki tantangan adrenalin. Berteletak di Desa Jondong, Kecamatan Kalinda, Kabupaten Lampung Selatan.

(sumber foto Zen Umar)

Terteletak di lereng Gunung Rajabasa, memiliki air terjun kecil serta tempat luncuran alami. Menyerupai water boom, kita bisa mecoba meluncur di celah batu alami sepanjang sekitar 30 meter.

Dari daerah pesisir menuju Desa Jondong berjarak sekitar 3 kilometer. Sesampainya di Desa Jondong, kamu bisa langsung menuju lokasi berjarak sekitar 2 km.

Untuk kendaraan roda empat hanya bisa mencapai tengah perjalanan, selanjutnya harus berjalan kaki sejauh 1 km. Namun bagi yang membawa sepeda motor, bisa mencapai dekat lokasi.

Kamu jangan khawatir jalan selebar satu meter mulus karena sudah dicor. Memasuki area Gunung Rajabasa, dengan udara sejuk pegunungan mengatah dingin, serta terdengar suara-suara burung khas hutan rimba.

Hutan  dilalui sudah dikelola masyarakat, jadi tidak heran sekali di sepanjang perjalanan banyak terdapat pohon cengkih, cokelat, dan kopi.

Tarif Masuk Pengunjung

Biaya Masuk Gratis

Parkir Motor Rp10.000

Parkir Mobil Rp10.000 – 20.000

Gemercik air pegunungan sangat dingin mengalir di sela-sela batu, meliuk-liuk. Way Guyuran memiliki air terjun kecil dengan ketinggian sekitar 3 meter, air mengalir ke hilir sepanjang 30 meter.

Meluncur di air sangat dingin merasakan sensasi berbeda dari water boom buatan manusia dan jelas memiliki tantangan tersendiri.

Peringkat Lima : Mata Air Way Tebing Ceppa (WTC)

 Dengan elok alam sangat indah berupa gunung dan mata airnya bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar. Bagi kalian yang belum tahu pemandian mata air warna hijau tosca nanbening wajib kamu kunjungi Pemandian Mata Air Way Tebing Cepa.

WTC berlokasi di Desa Taman Baru atau Bitting, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan, telaknya berada di kaki Gunung Rajabasa sebelah Utara.

Foto Jadesta

Untuk menuju perjalanan disana bisa ditempuh dengan berkendaraan roda empat tetapi hanya bisa berhenti sampai lapangan desa. Untuk masuk harus berjalan kaki dahulu, sedangkan buat kamu membawa kendaraan roda dua sudah bisa masuk sampai dalam parkiran motor yang telah disedikan.

Tarif Masuk Pengunjung

Parkir Motor : Rp.5.000

Tiket Masuk : Rp. 5.000perorang

Parkir Mobil : Rp.10.000perorang

Sewa Ban  : Rp.10.000

Di sini, kita bakalan menikmati segarnya mata air langsung dari Gunung Rajabasa dengan merasakan kesejukan dan kesegaran saat berendam.

Suasana sangat alami, dikelilingi tumbuhan hijau, pepohonan rimbun membuat kita betah serta asyik sekali juga buat duduk-duduk di gajebo.

Adalah warga menjadikan sumber mata air ini menjadi kolam pemandian. Sumber air asri ini bisa langsung diminum dan digunaka untuk perkebunan, pertanian serta budidaya ikan.

Sekarang aliran mata air tersebut dialirkan melalui pipa menuju bak penampungan air untuk dialirkan ke rumah warga sekitar agar tetap bisa dimanfaatkan.

Destinasi wisata ini dibuka tahun 2018, dengan dua kolam, dapat digunakan untuk mandi. Kolam pertama memiliki kedalaman sekitar 1 meter cocok untuk anak anak. Sedangkan kolam kedua kedalam 150-170 cm bagi pengunjung dewasa.

Nah, bagiamana sudah anda tetapkan mau kemana. Kami mengimbau agar kita tetap menjaga keselamatan, menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah apapun. (*)