Scroll untuk membaca artikel
Wisata Lampung

Punya Hobi Ngecamp di Alam Terbuka, Yuk Intip 10 Tempat Wisata Camping Asyik di Lampung

×

Punya Hobi Ngecamp di Alam Terbuka, Yuk Intip 10 Tempat Wisata Camping Asyik di Lampung

Share this article

Bukit Pematang Sunrise

Sesuai dengan namanya, Bukit Pematang Surise merupakan bukit atau tebing yang menyuguhkan pemadangan laut, bukit, sawah, dan lembah dalam satu frame.

Bukit Pematang Sunrise berada di Dusun Kayutabu, Kelawi, Kecamatan Bakauheni Kabupaten Lampung Selatan. Lokasi Bukit Pematang Sunrise sendiri tak jauh dari Pelabuhan Bakauheni, hanya terpisah sekitar 3 kilometer saja. Bagi travelers yang baru saja menyeberang dan menginjakkan kaki di Sai Bumi Ruwa Jurai, bisa langsung mampir ke bukit ini.

Jika ngecamp di Bukit Pematang Sunrise keindahan dari bukit paling kece saat dinikmati ketika matahari terbenam.

Saat sore hari, cahaya matahari yang mulai terbenam akan memantul di perairan dan petak-petak sawah sehingga pemandangan ini tidak boleh dilewatkan.

Tak hanya saat sore hari saja jika travelers camping dan menginap disini, suasana pagi dengan angin sepoi sepoi serta udara segar akan begitu terasa. Ditambah pemandangan Selat Sunda dengan lintasan kapal ferry makin memanjakan mata dan tak ingin melewatkan berswa photo maupun berselfie ria.

Di Bukit pematang sunrise ini, travelers hanya butuh Rp10.000 per motor sudah termasuk parkir dan orang. Sementara, untuk parkir mobil Rp10.000 dan ditambah Rp5.000 per orang.

Kemudian untuk untuk tiket camping di Bukit Pematang Sunrise dikenakan Tarif hanya Rp.20.000 per orang. Itu sudah termasuk toilet, mushola, cas HP, spot-spot foto, dan kebersihan.

Camp Sukma Ilang

Pesona pariwisata di Provinsi Lampung semakin beragam dari wisata perairan hingga ke pegunungan. Di Kabupaten Pesawaran ada salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi yakni Wisata Camp Sukma Ilang.

Wisata camp Sukma Ilang menjadi viral karena pemandangan lampu-lampu nan cantik menjadi daya jual dari tempat camping yang letaknya di Desa Sungai Langka, Kecamatan Gedongtataan, Pesawaran ini.

Camp Sukma Hilang sudah dibuka sejak tahun 2019 lalu, namun baru-baru ini mulai ramai dikunjungi oleh wisatawan.

Lokasi wisata untuk berkemah di atas ketinggian dengan panorama pemandangan cahaya lampu kota. Lokasi ini juga sangat cocok bagi pendaki pemula, hal itu karena lokasi kemah yang tidak terlalu tinggi dan jalur lintasan sudah dilapisi dengan semen sehingga tidak licin.

Sebelumnya Camp Sukma Ilang ini dapat ditempuh dengan sepeda motor hingga ke puncak, namun para pengunjung saat ini diharuskan mendaki dengan ketinggian sekitar 1.200 mdpl atau 1 jam perjalanan.

Namun jangan khawatir, dalam pendakian travelers yang melintasi jalur setapak ini akan disuguhi berbagai pemandangan perkebunan seperti, kebun kopi, kebun jeruk, kebun jati, kebun labu siam, dan lainnya.

Sebagai bukit yang sangat cocok menjadi lokasi camping namun tak jauh dari Camp Sukma ilang konon menurut kepercayaan warga setempat ada lokasi yang dilarang untuk camping atau dilalui para pendaki karena terdapat makam keramat.

Waktu yang sangat direkomendasikan untuk berkunjung ke wisata pegunungan ini adalah di akhir pekan. Biasanya para pengunjung mendaki sejak sore dan berkemah di lokasi pada malam hari untuk melihat pesona cahaya dari ketinggian.

Selain itu saat turun dari Camp Sukma Ilang, travelers juga bisa mandi di tempat pemandian umum dan gratis yang menawarkan air pegunungan segar. Namanya pun cukup unik yaitu, Pekon Janda kepanjangan dari Peninggalan Kolonial Jaman Belanda. Airnya langsung dialirkan dari sumber mata air pegunungan sehingga jernih dan dingin.

Bukit Lantana

Bukit Lantana Terletak di Desa Harapan Jaya Kecamatan Way Ratai, Kabupaten Pesawaran. Sebagai bukit yang memiliki hamparan tanah dan berada di tepian bukit menjadikan Bukit Lantana sangat cocok dijadikan tempat camping.

Saat ngecamp di Bukit Lantana, travelers akan disajikan pemandangan bukit barisan yang berjajar rapi serta laut teluk lampung pesawaran di kejauhan. Saat malam hari tiba pemandangan langit sangat terbuka dan bisa dinikmati dari balik tenda.

Tak jauh dari lokasi camping Bukit Lantana terdapat sejumlah wisata Air terjun yang bisa dinikmati travelers saat camping disini.

Untuk tiket masuk Bukit Lantana per kendaraan roda dua dikenai tarif Rp 5.000,- dan bagi wisatawan yang ngecamp dikenakan tarif Rp 20.000,- per tenda. Pengelola juga menyediakan jasa sewa tenda dengan tarif Rp 60.000,-.

Bukit Lantana berjarak sekitar 52 kilometer dari Kota Bandar Lampung dengan waktu tempuh ke Bukit Lantana kurang lebih 1 sampai 2 jam. Travelers bisa melakukan perjalanan dari Gedongtaan dan Kedondong atau dapat juga dari Lempasing-Kelapa Rapat.

Jika dari Kedondong masuk dari Pasar Umbul Kluwih ke kanan atas dan jika melalui Pantai Kelapa Rapat belok ke Pemandian Air Panas Way Urang atau Pasar Bunut dengan jarak tempuh waktu perjalanan sekitar 20 menit dari persimpangan ke lokasi.

Berikutnya Wisata Camping Nomor 6 —->